Pengertian multimedia adalah media dan muatannya yang menggunakan kombinasi dari bentuk muatan yang berbeda-beda. Hal ini sangat berbeda dengan media yang hanya menggunakan tampilan komputer yang belum disempurnakan seperti teks atau bentuk tradisional dari media cetak atau media lain yang harus dikerjakan secara manual. Multimedia termasuk kombinasi dari teks, suara, gambar, animasi, video, atau bentuk muatan interaktif lainnya.
Multimedia biasanya direkam dan dimainkan, ditampilkan, atau diakses oleh benda pemroses muatan informasi, seperti alat elektronik dan komputerisasi, tapi juga dapat berupa penampilan langsung.
Istilah multimedia diciptakan oleh penyanyi dan seniman Bob Goldstein (belakang disebut ‘Bobb Goldsteinn’) untuk mempromosikan pembukaan pertunjukan “LightWorks at L’Oursin” pada Juli 1966 di Southampton, Long Island. Goldstein mungkin mengetahui seniman bernama Dick Higgins, yang dua tahun sebelumnya membahas sebuah pendekatan baru dari pembuatan seni yang dia sebut “intermedia.”
Pada 10 Agustus 1966, Richard Albarino dari Variety meminjam istilah ini, dan melaporkan: “Gagasan dari Bob Goldstein, ‘Lightworks’ adalah multi-media teranyar antara musik dan visual untuk diperkenalkan sebagai material diskotik. Dua tahun kemudian, pada 1968, istilah “multimedia” disesuaikan untuk menjelaskan pekerjaan konsultan politik, David Sawyer, suami dari Iris Sawyer – salah satu produser Goldstein di L’Oursin.
Selama puluhan tahun, kata tersebut telah digunakan untuk menjelaskan berbagai macam arti. Di akhir tahun 1970-an, istilah ini mengacu pada presentasi yang terdiri dari slide show melalui multi-projector yang digabungkan dengan sebuah musik. Namun, pada 1990-an ‘multimedia’ mulai dikenal seperti artinya pada saat ini.
Pada edisi pertama Multimedia: Making It Work milik McGraw-Hill tahun 1993, Tay Vaughan menyatakan “Multimedia adalah kombinasi dari teks, gambar, suara, animasi, dan video yang dibuat oleh komputer. Saat kamu memberi akses pada user – penonton obyek – untuk mengatur kapan dan elemen apa saja yang digunakan, ini disebut multimedia interaktif. Saat kamu menyediakan struktur elemen tersambung melalui sesuatu yang bisa dinavigasikan oleh user, multimedia interaktif menjadi hipermedia.”
Kelompok bahasa Jerman, Gesellscharft fur deutsche Sprache, memutuskan untuk mengakui kepentingan dan kepopuleran kata ini selama tahun 1990-an dengan memberikan penghargaan ‘Kata Tahun Ini’ di tahun 1995. Institut ini merangkum semuanya dengan menyatakan “[Multimedia] telah menjadi kata utama di dunia media baru yang luar biasa.”
Dalam penggunaan umum, multimedia menunjuk pada kombinasi media termasuk video, gambar, suara, teks secara elektronis yang dapat diakses secara interaktif. Kebanyakan muatan dari web saat ini adalah yang dimaksud dengan definisi ini dan telah dimengerti oleh jutaan orang. Beberapa komputer yang dijual di tahun 1990-an disebut komputer “multimedia” karena telah memiliki drive CD-ROM, yang dapat menyimpan ratusan megabyte data video, gambar, dan suara. Era tersebut juga meningkatkan produksi dari aplikasi edukasi multimedia.